OSIS
Organisasi Siswa Intra Sekolah (disingkat OSIS) adalah suatu organisasi yang berada di tingkat sekolah di Indonesia yang dimulai dari Sekolah Menengah yaitu Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA). OSIS diurus dan dikelola oleh murid-murid yang terpilih untuk menjadi pengurus OSIS. Biasanya organisasi ini memiliki seorang pembimbing dari guru yang dipilih oleh pihak sekolah.
KOPASUS IT
KOPASUS IT
KOPASUS adalah singkatan dari kelompok pembinaan khusus, adalah para siswa yang memiliki talenta (bakat) unggul, hobi, memiliki komitmen dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi.
TUGAS KOPASUS IT
1. Mengikuti pembinaan dan pelatihan.
2. Mendalami dan mengembangkan pengetahuan dan keterampilan.
3. Meningkatkan kompetensi dan terus tereksplorasi untuk menghasilkan produk kreatif.
4. Piket secara bergantian sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
5. Memelihara dan menjaga kebersihan lingkungan gedung Departemen TI.
TANGGUNG JAWAB ANGGOTA KOPASUS IT
1. Bersama tim pelaksana bertanggung jawab atas, pemeliharaan dan perbaikan hardware, software dan perlengkapan lainnya.
2. Menjadi asisten guru atau instruktur komputer dalam pembelajaran TI
3. Bersama Tim Pelaksana membantu / memberdayakan guru dan karyawan dalam penggunaan TI.
4. Menyebarkan pengetahuan dan keterampilannya kepada siswa-siswa lain yang bergabung dalam student day IT maupun warga sekolah lainnya.
5. Bersama tim pelaksana menyiapkan konten dan melaksanakan pameran produk TI.
6. Membantu tim pelaksana dalam tugas pelayanan bagi tamu atau pihak ketiga.